Energi Positif dari Alam


Hubungan manusia dengan alam

Para ilmuwan telah menemukan bukti bahwa keinginan manusia untuk dekat dengan alam bukan hanya preferensi estetika semata. Hubungan dengan alam sebenarnya baik untuk manusia dan memiliki efek semacam pemulihan pada jiwa dan tubuh yang lelah.

Dilansir Happiness.com, lingkungan alam memiliki manfaat utama bagi emosi kita, seperti mengurangi tingkat stres dan memperbaiki suasana hati. Selain itu, bisa membuat ikatan yang lebih kuat dengan orang lain.

Bahkan menurut penelitian, menyatu dengan alam dapat mengurangi risiko penyakit jantung, diabetes, asma, strok, stres, depresi, dan tekanan darah tinggi. Emosi positif seperti saat seseorang berada di alam dapat meningkatkan daya tahan terhadap penyakit dan memperkuat sistem kekebalan tubuh.

Ketika mulai menyatu dengan alam, Anda akan merasakan suasana hati yang lebih baik, emosi lebih positif, jiwa dan raga terasa lebih rileks, serta kepercayaan diri meningkat.


Bagaimana cara terhubung dengan alam?

Menyatu dengan alam bukan sekadar mengunjungi ruang terbuka lalu sibuk dengan ponsel masing-masing. Anda harus benar-benar merasakan setiap momen di alam tanpa gangguan.

Rasakan udaranya, cium aroma yang terasa di sekitar, rasakan tangan dan kaki menyentuh rumput, pasir, atau air, atau sekadar menikmati waktu dengan memandangi keindahan alam semesta yang ada di hadapan Anda saat itu.

Biarkan seluruh indera Anda mulai dari penglihatan, penciuman, suara, rasa, dan sentuhan juga benar-benar terhubung dengan alam.

Sumber gambar: phoneky
Sumber: goodnewsfromindonesia.id

Komentar

Postingan Populer